halaman7.com – Lhokseumawe: Polres Kota Lhokseumawe bersama unsur Forkompimda membagikan Sembako di 16 Kecamatan yang ada di daerah tersebut.
Pembagian sembako itu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) Pancasila pada 1 Juni 2020. Sebelum di distribusi ke kecamatan, sempat dilakukan apel penyerahan Bantuan Sosial perwakilan TNI/Polri dan Pemko Lhokseumawe.
Kegiatan tersebut langsung di hadiri Walikota Lhokseumawe Suaidi Yahya, Wakil Walikota Lhokseumawe Muhammad Yusuf SE, MSM, Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH, Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Inf Agung Sukoco SH, Kaden Brimob Yon B Polda Aceh AKBP Ahmad Yani.
Kapolres Lhokseumawe AKBP EKo Hartanto mengatakan, paket sembako ini diserahkan kepada fakir miskin, tukang becak, yatim piatu, kaum duafa, pekerja buruh harian, nelayan pinggiran Pantai Ujong Blang.
Bantuan Sosial yang disalurkan sebanyak 250 Paket untuk 301 KK. Dimana satu paket berisi 10 kg beras,1 papan telur, 1 kg minyak goreng, 1 kotak mie instan dan 1 kg gula
Bantuan itu disalurkan di 16 kecamatan mulai dari Kecamatan Banda Sakti, Muara Dua, Muara Satu, Blang Mangat, Syamtalira Bayu, Samudera, Meurah Mulia, Simpang Keuramat, Sawang, Dewantara, Nisam, Kuta Makmur,Muara Batu, Banda Baro, Nisam Antara serta Geuredong Pase.
“Alhamdulillah proses penyaluran bantuan berjalan aman, lancar dan baik,” ujar Kapolres.[cusmiran | red 01]