Squash Jadi Mata Kuliah Pilihan di Unsyiah

halaman7.com – Banda Aceh: Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Banda Aceh mendukung secara penuh setiap program-program dan even yang akan dilaksanakan Pengprov squash Aceh. Salah bentuk dukungan itu, menjadikan Squash menjadi Mata Kuliah pilihan.

Hal tersebut disampaikan oleh Rektor Universitas Syiah Kuala Prof Dr Ir Samsul Rizal MEng saat menerima audensi dan silaturahmi Pengprov Squash Aceh di ruang kerjanya, Rabu 24 Juni 2020.

Turut hadir dari Pengurus Squash Aceh, diantaranya Ketua Umum H Husaini Jamil, SE, Wakil Ketua II Bidang Sarana & Prasarana H Munzir, Almuni SE dan Wakil Ketua IV Bidang Program & Media M Dedy Jumaidy SE.

Sedangkan Rektor Unsyiah didampingi Kepala Kantor Urusan International Unsyiah, Dr Muzailin Affan.

“Alhamdulih Rektor Unsyiah akan mendukung setiap kelender even Squash Aceh. Selain itu juga memberikan izin pemakaian pinjam pakai Hall SGO untuk lapangan latih atlit Squash Aceh,” kata Husaini Jamil.

Ia menambahkan Universitas Syiah Kuala juga akan menjadikan cabang olahraga Squash untuk menjadi mata kuliah pilihan di fakultas olahraga. Tentu ini menjadi menarik dalam pekembangan salah satu olah raga prestasi di Aceh.

“Apalagi pada 2024 Provinsi Aceh dan Provinsi Sumatera Utara akan menjadi tuan rumah PON,” ujarnya.

Husaini mengucapkan, terimakasih pada Rektor Unsyiah sudah mendukung dan memfasilatasi perkembangan cabang olahraga Squash di Aceh. Juga membangun lapangan dan pembinaan atlit Squash Aceh menuju PON bersama Aceh – Sumut 2024.[fl | red 01]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *