Sekda Aceh Besar Diduga Terpapar Covid, Meninggal di Ruang Pinere

halaman7.com – Banda Aceh: Kabar duka atas meninggalnya Sekda Aceh Iskandar MSi membuat Aceh Besar bahkan Aceh berkabung.

Almarhum meninggal dunia di Ruang Pinere Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa Banda Aceh pada, Jumat 28 Agustus 2020 tadi pagi sekitar pukul 11.00 wib.

Almarhum diduga terpapar Covid-19. Hanya saja, sejauh ini hasil swab belum keluar dari laboratorium Unsyiah.

Direktur RSUD Meuraxa dr Fuziati SP.Red saat dikonfirmasi siang tadi membenarkan almarhum meninggal dunia di ruang Pinere RSUD Meuraxa.

Dari gejala yang muncul, almarhum memang menunjukan terpapar Covid-19. Namun, pastinya masih menunggu hasil laboratorium.

Menurut dr Fuziati, almarhum tadi malam, Kamis 27 Agustus 2020 masuk ke Rumah Sakit sekitar pukul 23.00 wib.

“Uji swabnya baru tadi pagi dilakukan dan sudah dikirim ke laboratorium Unsyiah. Hasilnya belum kita ketahui. Mungkin nanti sore atau malam baru keluar,” ujar dr Fuzi.[andinova | red 01]

Baca Juga  Bahrul Jamil Defenitif Jadi Sekda Aceh Besar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *