halaman7.com – Banten: Kekosongan Wakil Bupati (Wabup) Bireuen, Aceh sejak Dr H Muzakkar A. Gani SH MSi dilantik sebagai Bupati Bireuen sisa masa jabatan periode 2017—2022, menjadi salah satu isu hangat di Kabupaten tersebut.
“Isu kekosongan Wakil Bupati Bireuen, salah satu isu besar di Bireuen. Semoga eksekutif dan legislatif serta partai pengusung bisa segera mengusul dan menetapkan wakil bupati tersebut,” sebut Tarmizi Age, Jumat 8 Januari 2021.
Dikabarkan siapa yang akan mengisi kekosongan wakil bupati Bireuen ini sedang dalam proses penggodokan. Hanya saja, siapa sosok yang nantinya akan mendampingi Muzakkar, belum diketahui secara pasti.
“Saya baru menghubungi Bupati Bireuen Muzakkar A. Gani tadi malam. Saya tanya tentang Wakil Bupati. Pak Muzakkar menjawab dengan, lam proses (sedang dalam proses),” ujar Tarmizi Age eks GAM Denmark yang aktif mengikuti perkembangan di Aceh dari luar daerah ini.
Semua pihak berharap dalam waktu dekat, Bireuen sudah ada Wakil Bupati. Agar semuanya bisa berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga sikap rasa saling percaya dalam membangun daerah tetap terjaga.
Sebagaimana diketahui, Muzakkar A Gani dilantik menjadi bupati Bireuen dalam sidang paripurna Istimewa DPRK setempat dipimpin Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar pada Kamis 18 Juli 2020.
Muzakkar sebelumnya merupakan Wakil Bupati terpilih bersama Saifannur. Namun kemudian menggantikan Saifannur yang meninggal dunia pada 19 Januari 2020.[ril | red 01]