halaman7.com – Aceh Timur: Bupati Aceh Timur Hasballah Bin M Thaeb menegaskan peringatan hari jadi Pancasila tahun ini di tengah pandemi Covid-19 merupakan uji daya juang, perjuangan, disiplin, patuh, tenang dalam mengambil kebijakan.
Hal itu dikatakannya usai mengikuti Peringatan Hari Lahir Pancasila (Harlah) dan Pidato Kenegaraan Presiden RI Joko Widodo secara virtual bersama jajaran Forkopimda Aceh Timur, Selasa 1 Juni 2021 di Aula Setdakab setempat.
Lanjut Bupati, sebagai bangsa yang besar harus tampil sebagai pemenang. Harus berkreasi, inovasi di tengah Pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
INFO Terkait:
Perkokoh Persatuan
Bupati yang akrab disapa Rocky ini kembali mengingatkan masyarakat agar tetap memperkokoh persatuan. Berbagi kepada sesama, bersatu dan saling peduli, serta berbuat yang terbaik untuk bangsa dan negara.
“Mari bersama sama kita memutus mata rantai Covid-19 dengan tetap mengindahkan Prokes dan 3 M. melalui mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak,” ujarnya.
Hadir dalam peringatan Harlah Pancasila ini Kapolres Aceh Timur diwakili Kabag Sumda Kompol Bukhari. Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Timur diwakili Kasi Intel Andi Zulanda. Ketua DPRK Aceh Timur Muhammad Daud alias Abi Pante Panah. Asisten I Pemerintahan Syahrizal Fauzi SSTP MAP. Asisten II Bidang Ekonomi Aiyub SKM MSi. Asisten III Bidang administrasi Umum T Reza Rizki MSi, Kepala Kesbangpol Aceh Timur, Amiruddin NN SH.[Antoedy]