halaman7.com – Langsa: Dampak pandemi Covid-19, ketersediaan stok darah di Kota Langsa menipis.
Menyikapi hal itu, personel Kodim Aceh Timur menyumbang 80 kantung darah dalam donor darah di aula Serbaguna Makodim, Kamis 24 Juni 2021.
“Kali ini, 80 kantung darah TNI ini disumbangkan untuk kebutuhan darah di Kota Langsa,” kata Dandim Aceh Timur, Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar.
Sebut Dandim, selama pandemi, ketersediaan darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Langsa mulai berkurang. Hal ini disebabkan kekhawatiran masyarakat dalam mendonorkan darahnya di tengah pandemi Covid-19.
Sementara itu Kepala Unit Donor Darah PMI Kota Langsa dr Dahniar MKes, selaku penanggung jawab di lapangan, mengakui stok darah saat ini di PMI Langsa memang berkurang akibat wabah Covid-19 ini. Karena pemberlakukan social distancing sehingga masyarakat membatasi diri untuk keluar rumah.
“Kami berharap partisipasi masyarakat dan instansi lainnya ke depan agar ikut menyumbangkan darah. Sehingga ketersediaan darah di Kota Langsa tetap terpenuhi,” ujarnya.
Pihaknya berharap, untuk kegiatan donor darah rutin dilakukan 3-4 bulan sekali. Tujuan untuk memenuhi ketersediaan darah di Kota Langsa.[Antoedy]