halaman7.com – Banda Aceh: Pergantian pucuk pimpinan di tubuh Bhayangkara Polda Aceh, juga dilakukan di jajaran kabupaten/kota.
Dalam rotasi pejabat kali ini. Kapolri mengganti 7 Kapolres di Aceh.
Ke 7 Kapolres itu, yakni Kapolres Aceh Tamiang AKBP Ari Lasta Irawan,akan mendapat jabatan baru sebagai Kabagada Rolog Polda Aceh.
AKBP Imam Asfali yang menjabat Kasubdit II Reskrimum Polda Aceh akan menduduki posisi sebagai Kapolres Aceh Tamiang.
AKBP Zulhir Destrian yang menjabat Kapolres Pidie mendapat promosi sebagai Wadir Polairud Polda Aceh. Jabatan Kapolres Pidie akan diisi AKBP Padli. Sebelumnya menjabat Kasubdit Gakkum Ditpolairud Polda Aceh.
AKBP Taufik Hidayat yang selama ini menjabat Kapolres Bireuen akan menduduki Posisi Kabag Wassidik Ditresnarkoba Polda Aceh. Jabatan Kapolres Bireuen akan diisi AKBP Mike Hardy Wirapraja yang sebelumnya menjabat Kapolres Aceh Singkil.
Kapolres Aceh Singkil selanjutnya dipercayakan pada AKBP Iin Maryudi Helman. Sebelumnya menjabat Kasubditkamsel Ditlantas Polda Aceh.
AKPB Siswono Adi Wijaya yang menjabat Kapolres Bener Meriah diangkat dalam jabatan baru sebagai Irbid Itwasda Polda Aceh.
AKBP Agung Surya Prabowo yang selama ini menjabat Kapolres Simeulue menjadi Kapolres Bener Meriah. Jabatan Kapolres Simeulue akan diisi AKBP Pandji Santoso yang selama ini bertugas sebagai Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Aceh.
Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto akan menduduki posisi baru sebagai Wadansat Brimob Polda Sumbar. AKBP Riza Faisal,sebelumnya menjabat Kapolres Palu akan mengisi posisi Kapolres Aceh Utara.
INFO Terkait:
“Rotasi sejumlah Kapolres tersebut berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: 1508/VII/KEP./ 2021, tanggal 26-7-2021,” ujar Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol Winardy kemarin.[ril |red 01]