Aceh  

Masyarakat Padati Lokasi Vaksin di Sejumlah Tempat Banda Aceh, Kapolda Aceh Beri Apresiasi

halaman7.com Banda Aceh: Sejumlah tempat yang melakukan vaksinasi Covid-19 dipadati warga. Masyarakat terlihat begitu antusias mengikuti vaksinasi tersebut dengan mendatangi sejumlah lokasi vaksinasi yang tersebar di ibu kota Provinsi Aceh ini.

Dari pantauan, Rabu 14 Juli 2021, ada sejumlah tempat yang dipadati warga dalam melakukan vaksinasi ini. Seperti di Puskesmas Banda Raya, Terminal Batoh dan salah satu mall di kawasan Beurawe, Banda Aceh.

Kapolda Aceh Irjen Pol Wahyu Widada yang sempat melakukan peninjauan disejumlah tempat vaksinasi tersebut memberi apresiasi. Atas antusiasme warga yang dengan suka rela mengikuti vaksin Covid-19 tersebut.

Seperti yang terlihat di Puskesmas Banda Raya, Banda Aceh. Kapolda Aceh Irjen Pol Wahyu Widada, dan didampingi Kapolresta Banda Aceh Kimbes Pol Joko Krisdiyanto, melihat langsung pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Dalam pelaksanaan vaksin massal itu. Kapolda melihat begitu ramai dan antusias masyarakat yang datang ke Puskesmas tersebut untuk ikut menjadi penerima vaksin.

Kapolda sangat berterima kasih kepada masyarakat dengan semangat dan antusiasnya untuk menjadi penerima vaksin. Dengan sendirinya turut andil dalam menanggulangi Covid-19 di Provinsi Aceh.

Tidak hanya di Puskesmas Banda Raya, Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy mengatakan, pada hari ini, Kapolda juga meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di terminal Batoh.

“Ini luar biasa. Kegiatan ini penting sebagai upaya percepatan vaksinasi massal untuk menciptakan immunity held (Kekebalan Komunal) di Aceh,” ungkap Kapolda Wahyu saat meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal tersebut.

vaksinasi di terminal Batoh.

Kerja Sama

Irjen Pol Wahyu Widada mengatakan, Polda Aceh akan terus bekerja sama baik dengan TNI, Dishub, vaksinator, dan pihak lainnya untuk terus mempercepat program vaksinasi massal.

Baca Juga  Jangan Giring Ulama untuk Kepentingan Politik

Apalagi, lanjut Kapolda, di terminal-terminal yang disinyalir ramai berkumpulnya masyarakat dan rawan terjadi penyebaran Covid-19.

“Di sini (terminal-red) rawan terjadi penyebaran Covid-19 dan sasaran utamanya adalah sopir dan penumpang,” sebutnya.

Kapolda juga meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal di pusat pemberlanjaan di salah satu Mall di kawasan, Beurawe, Banda Aceh.

Menurut Kapolda, Mall adalah tempat yang sangat rentan terjadinya penyebaran Covid-19. Apalagi mendekati Idul Adha. Jadi sudah semestinya para pengunjung dan karyawan divaksin.

Kapolda juga juga mengingatkan seluruh karyawan mall tersebut ikut vaksinasi. Karena mereka juga salah satu objek yang rentan terpapar Covid-19.[ril |andinova]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *