Aceh, News  

Sambut HUT ke-22, DWP Sabang Bersih-bersih Tugu Kilometer Nol

halaman7.com – Sabang: Menyambut Hari Ulang Tahun yang ke-22, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Sabang melakukan bakti sosial. Membersihkan salah satu destinasi wisata paling terkenal di, yakni Tugu Kilometer Nol.

Ketua DWP Kota Sabang, Cut Asriani Zakaria mengatakan gotong royong ini merupakan salah satu rangkaian menyambut HUT ke 22 DWP, bekerjasama dengan Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup (DLHK) Kota Sabang.

“Bakti sosial ini juga menjadi salah satu program kerja DWP Sabang 2021 di bidang Sosial Budaya. Tujuannya meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan berperan serta dalam mendukung pariwisata di Kota Sabang,” kata Cut Asriani Zakaria, Rabu 1 Desember 2021.

Lebih lanjut menurutnya, kegiatan bakti sosial kali ini diharapkan dapat menjadi perekat silaturahmi antar anggota. Sekaligus mendukung pemerintah dalam menciptakan kota wisata yang indah, bersih, dan bersyariat.

“Semoga seluruh anggota DWP Sabang dapat menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah maupun dengan organisasi wanita lainnya yang ada di Kota Sabang. Sehingga seluruh program DWP Sabang di tahun-tahun mendatang dapat terlaksana dengan baik,” harapnya.[ril | M Munthe]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Koramil Nurussalam Bangun Fasilitas Sarpras

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *