halaman7.com – Pidie: Dosen dan mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Abulyatama (PSIK-FK Unaya) angkatan 2018 melakukan pengabdian masyarakat di Gampong Layan, Tangse, Kabupaten Pidie.
Dalam pengabdian masyarakat itu, para mahasiswa mensosialisasikan tentang kebencanaan, yakni kesiapsiagaan masyarakat menghadapi bencana.
Pengabdian masyarakat mahasiswa ini didampingi Ketua Prodi S1 Keperawatan FK Unaya Ns Iskandar SKep MKep beserta tim dosen Ns Nursa’adah MSi, Ns Riyan Mulfianda MKep dan Ns Cut Oktaviyana MKep.
Iskandar, mengatakan, pengabdian masyarakat ini dilakukan dua hari, yakni 5-6 Februari 2022. Ini dilakukan karena keprihatinan mendalam atas musibah banjir bandang yang dialami beberapa desa di wilayah Tangse. Diantaranya Desa Peunalom 1, Peunalom 2, Pulo Mesjid dan Layan.
Diharapkan, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, masyarakat akan mendapatkan berbagai pengalaman dan ilmu yang berharga terkait berbagai mitigasi bencana dan pertolongan pertama pada korban musibah banjir.
Geuchik Layan, Tgk Tarmizi menjelaskan dalam kurun waktu Januari sampai akhir Oktober 2021 lalu, Gampong Layan salah satu desa yang rutin setiap tahun diterjang musibah banjir bandang.
Salah satu dosen yang menjadi narasumber sosialisasi kebencanaan Ns Nursa’adah, menuturkan selain sosialisasi kegiatan kali ini juga spesial. Dimana masyarakat, kader dan relawan Gampong Layan juga diajarkan cara perawatan luka pasien, pembidaian bagi yang patah tulang, transpor pasien dan bantuan hidup dasar pasien yang menjadi korban banjir.
Peserta juga mendapatkan kesempatan untuk mempraktekkan langsung. Dimana semua latihan tersebut dilengkapi dengan alat peraga seperti manikin resusitasi jantung paru, tandu, papan bidai, mitela serta alat-alat perawatan luka lainnya.[ril | red 01]