halaman7.com – Sabang: Walikota Sabang, Nazaruddin SIKom membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Kota (Musrenbang RKPK) Sabang 2023, yang berlangsung di aula Bappeda Kota Sabang, Rabu 30 Maret 2022.
Walikota Sabang, Nazaruddin menekankan pentingnya pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19.
“Sejak 2020, kita dihadapkan dengan pandemi Covid-19 yang menyebabkan angka kemiskinan di Aceh meningkat. Untuk itu, tahun ini Musrenbang RKPK Kota Sabang akan diarahkan untuk fokus mempercepat pemulihan ekonomi masyarakat,” kata Walikota Sabang, yang akrab disapa Tgk. Agam.
Tgk Agam menjelaskan, selain itu Pemko Sabang juga secara perlahan akan meningkatkan sektor pelayanan dasar masyarakat. Dimana akan ada perbaikan pada sistem kesehatan, sistem perlindungan sosial dan sistem pendidikan.
Kegiatan Musrenbang RKPK 2023 turut dihadiri unsur Forkopimda dan mengadirkan 200 orang peserta yang terdiri dari anggota DPRK Sabang, instansi vertikal, BPKS Sabang, unsur perangkat daerah se-Kota Sabang, dari kecamatan dan leuchik se-Kota Sabang, serta unsur masyarakat, LSM, dan Media Massa.[ril | M Munthe]