halaman7.com – Aceh Timur: Guna mencegah menyebarkan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), hewan ternak warga Seuneubok Teungoh, Pante Bidari Aceh Timur, di disemprotan cairan disinfektan, Sabtu 18 Juni 2022.
Penyemprotan disinfektan ini didampingi personel TNI-Polri dari Koramil dan Polsek Pante Bidari.
Babinsa Serma Tri Mulyadi mengungkapkan kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap wabah PMK. Mengingat wabah PMK sudag menyerang sejumlah hewan ternak sapi maupun kambing di berbagai daerah.
Mantri Tani, Maulidin menyampaikan, penyemprotan desinfektan ini untuk membunuh kuman di kandang, agar tetap steril. Selain penyemprotan disinfektan, pemberian vitamin dan kebersihan kandang harus rutin dilakukan.
Tidak hanya itu juga dilakukan imbauan pada warga yang memiliki ternak sapi maupun kambing agar tetap menjaga kebersihan kandang. Segera melaporkan apabila ada indikasi sakit pada hewan ternak. Agar dapat segara dilakukan penanganan.[Antoedy]