Pengurus Karang Taruna Kecamatan Dilantik

Plt Asisten III Pemkab Aceh Jaya melantik pengurus Karang Taruna.[FOTO: h7 - Mus Calang]

halaman7.com – Calang: Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya, Dr Nurdin melalui Plt Asisten III Setdakab, Khaizir melantik pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten Aceh Jaya, periode 2022-2027. Pelantikan berlangsung di aula lantai III Setdakab Aceh Jaya, Kamis 29 September 2022.

Pengukuhan itu berdasarkan surat keputusan pengurus karang taruna Aceh Jaya Nomor: 013. AJ/Kep/VIII/2022. Tentang susunan kepengurusan Karang Taruna Se-Kecamatan Aceh Jaya masa Bhakti 2022-2027.

Plt Asisten III Setdakab Aceh Jaya, Khaizir menyampaikan, jika saat ini, daerah dan bangsa sedang membutuhkan peran semua pihak. Termasuk anak-anak muda untuk bersatu dan bangkit mengatasi berbagai permasalah sosial yang terjadi di tengah masyarakat. Seperti perang melawan narkoba, hate speech, hoaks, dan penyakit sosial lainnya.

“Teruslah berkonstribusi dan berikan sumbangan terbaik saudara-saudari untuk daerah ini. Karena sekecil apapun kontribusi yang diberikan akan tetap bermakna besar bagi daerah dan masyarakat,” tutur Khaizir.

Dirinya juga mengingatkan kepada seluruh pengurus karang taruna agar jangan pernah terlibat dalam perbuatan kriminalitas, intimidasi serta perbuatan amoral lainnya.

Plt Asisten III mengajak bersama-sama membangun Kabupaten Aceh Jaya melalui kerja dan karya nyata. Dalam membangun tatanan sosial pemuda maupun masyarakat yang berilmu serta berkarakter.

“Sehingga dapat membawa kemajuan bagi daerah serta kesejahteraan bagi masyarakat kabupaten Aceh Jaya,” tambahnya.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Aceh Jaya, Abdul Hadi mengatakan, jumlah pengurus karang taruna yang dilantik dari 9 kecamatan sebanyak 27 orang yang terdiri dari ketua, Seketaris dan bendahara.

“Kedepan kita juga melantik pengurus Karang Taruna sampai ke tingkat desa,” kata Abdul Hadi.

Program

Disampaikannya, jika selama ini Karang Taruna Kabupaten Aceh Jaya telah menjalankan berbagai program. Salah satunya adalah menyalurkan kurang lebih sebanyak 5.000 mushaf Alquran ke lebih dari 100 TPA yang tersebar di Aceh Jaya.

Baca Juga  Joko Sudirman, Ketua Karang Taruna Aceh Tamiang

“Itu merupakan hasil buah kerjasama pihak karang taruna dengan pihak ketiga. Selain itu, Karang taruna juga telah berhasil membentuk 10 program unggulan dalam raker pengurus karang taruna beberapa waktu lalu,” ujarnya.

Untuk mendukung program organisasi kepemudaan di kabupaten Aceh Jaya, kata Abdul Hadi, organisasi Karang Taruna Kabupaten Aceh Jaya sangat membutuhkan mobil operasional dan anggaran untuk mempermudah aktivitas dan kelancaran organisasi.

“Kita berharap bantuan hibah dari pemerintah untuk organisasi karang taruna 2023 mendatang. Untuk kelancaran organisasi dan berbagai program yang telah dibentuk,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Sosial Aceh Jaya, Syafrizal menyambut baik atas pelantikan pengurus karang taruna Kecamatan se Kabupaten Aceh Jaya.

Diharapkan pengurus karang taruna bisa menjadi garda terdepan dari Dinas Sosial yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Ke depan, lanjutnya, pihaknya akan dorong pengurus karang taruna di semua jenjang baik tingkat kabupaten, kecamatan, maupun tingkat gampong. Untuk menjadi lembaga yang lebih mandiri dan lebih peduli terhadap kondisi kedaerahannya.

Sebab, peran karang taruna sangat besar dalam upaya pengetasan kemiskinan, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan memberdayakan pengurus karang taruna sendiri.

“Banyak kegiatan inisiatif karang taruna yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Berbagai persoalan dan kebutuhan-kebutuhan yang selama ini dirasakan masyarakat,” ungkapnya.[Mus Calang]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *