halaman7.com – Langsa: Bawaslu atau Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kota Langsa menggelar sosialisasi kajian hukum tahapan pengawasan Pemilu bagi stakeholder terkait di aula Pertemuan Kopi Liqa, Selasa 7 Nopember 2023.
Kegiatan ini dibuka Ketua Bawaslu Kota Langsa, Taufiqurrahman, diwakili Sri Wahyuni. Dikatakan sosialisasi ini dalam rangka menjalankan amanat Undang-Undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum. Untuk meningkatkan pemahaman dan kualitas penegakan hukum Pemilu pada pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.
Narasumber dalam kegiatan tersebut, Dr Sabarudin MSi, Wakil Rektor ADM Umum Perencanaan dan Kepegawaian IAIN Langsa serta Iptu Prima Pringgo Putra, Kasat Intelkam Polres Langsa.[Antoedy]