Deklarasi Beriman untuk Aceh Tengah Lebih Baik

halaman7.com – Aceh Tengah: Pasangan calon bupati/wakil bupati Aceh Tengah, Bardan Saidi/Karimansyah (Beriman) menggelar deklarasi maju pada Pilkada untuk Aceh Tengah lebih baik.

Deklarasi dihadiri dua Parpol lokal dan dua parati nasional, PKB dan PKS juga simpatisan serta para pendukung, Kamis 15 Agustus 2024.

Dalam deklarasi tersebut Bardan menyatakan Beriman muncul disebabkan adanya tiga kekuatan dasar. Pertama bertemunya dua tokoh politik dan birokrat; kedua munculnya dua generasi muda dan tua serta ketiga yang tak kalah penting menyatunya umara dan ulama.

Bardan menambahkan, Kabupaten Aceh Tengah punya kebanggaan Danau Lut Tawar dan kopi. Kedua sektor ini harus menjadi konsen penuh dan prioritas beriman untuk kesejahteraan masyarakat dataran tinggi Gayo ini.

Dikatakannya, indikator kesejahteraan bagi masyarakat wilayah tengah Aceh ini, rakyatnya bisa tidur nyenyak. Artinya tidak ada lagi gangguan keamanan dan kekerasan. Lalu perutnya kenyang. Tidak ada lagi orang yang miskin.

“Sumber daya alamnya kaya dan tidak mungkin lapar. Maknanya warga Gayo harus berkecukupan lahir dan batin,” sebut Bardan yang mengenakan baju putih pemberian dari perkumpulan tukang jahit di Takengon itu.

Bardan juga menyampaikan pihaknya akan membuka tiga posko pemenangan di Kecamatan Kebayakan, Pegasing dan Bebesen. Sebagai posko utama di Kampung Umang yang diberi nama rumah perjuangan rakyat.

Sementara Karimansyah menyatakan keberaniannya maju melangkah menjadi orang nomor dua di daerah itu dalam konteks ibadah kepada Allah SWT. Apalagi dirinya mengaku tidak muda lagi dan ingin mengisi hidup dengan sesuatu yang bermanfaat.

“Kearifan lokal, adat istiadat, etika hidup harus jadi prioritas membangun peradaban di bumi Gayo tercinta ini,” sebut mantan Sekda Aceh Tengah ini dan hobi mencari ikan di Danau Lut Tawar.[Julihan Darussalam | red 01]

Baca Juga  Karimansyah Sosok Penting Lahirnya Bener Meriah

Facebook Comments Box

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *