halaman7.com – Aceh Besar: Dalam rangka mempererat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh Besar menggelar acara buka puasa bersama yang dirangkaikan dengan kegiatan sosial berupa santunan kepada anak yatim.
Kegiatan ini berlangsung di kediaman Ketua PWI Aceh Besar, Jufrizal, Selasa 25 Maret 2025. Acara tersebut dihadiri sejumlah pengurus PWI, wartawan, serta masyarakat sekitar yang turut berbagi kebahagiaan di momen penuh berkah ini.
Selain berbuka puasa bersama, para tamu undangan juga menyaksikan penyerahan santunan kepada 20 anak yatim piatu yang menjadi penerima manfaat dalam kegiatan ini.
Ketua PWI Aceh Besar, Jufrizal, menyampaikan buka puasa bersama ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan pihaknya sebagai ajang silaturahmi bagi keluarga besar PWI Aceh Besar.
“Selain mempererat kebersamaan, kegiatan sosial ini juga menjadi wujud kepedulian PWI Aceh Besar terhadap sesama, terutama anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih,” ujar Jufrizal.
Jufrizal menambahkan, bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk berbagi kasih dan menebar kebaikan. Sehingga melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Di penghujung acara, suasana haru menyelimuti para anak yatim yang hadir. Mereka merasa senang dan bersyukur atas perhatian serta bantuan yang diberikan oleh pengurus PWI Aceh Besar. Acara pun ditutup dengan doa bersama, memohon keberkahan di bulan suci Ramadhan.[ril | red 01]