halaman7.com – Aceh Timur: Enam kios ber kontruksi kayu di Kota Idi Rayeuk Dusun Mesjid Lama, Gampong Keude Aceh, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur ludes dilalap si jago merah pukul 06.30 WIB, Minggu 20 April 2025.
Berdasarkan informasi berkembang, api berasal dari sebuah counter handphone. Warga sekitar berusaha memadamkan api, namun api semakin membesar dan membakar 6 kios.
Kapolsek Idi Rayeuk, Polres Aceh Timur, AKP Teuku Syahril, anggotanya mendatangi lokasi untuk membantu memadamkan api. Personel lainnya melakukan pengaturan arus lalu lintas mengingat lokasi kebakaran berada di pinggir jalan lintas Medan – Banda Aceh.
Sekira pukul 06.50 WIB tiga Unit Mobil Pemadam Kebakaran tiba di lokasi dan langsung memadamkan api yang sudah mulai membesar. Dikarenakan bangunan toko tersebut dari kontruksi kayu sehingga mudah terbakar.
Enam kios yang mengalami kebakaran tersebut diantaranya milik Mawardi S (counter handphone) yang mengalami kerugian lebih kurang Rp100 juta; Ridwan (kios baju) dengan kerugian material lebih kurang Rp50 juta; Bukhari (counter handphone), dengan kerugian material lebih kurang Rp100 juta.
Lalu, Nur Afni (kios rokok dan minyak eceran) mengalami kerugian sekira Rp50 juta; Samsudin (kios rokok dan minyak eceran) mengalami kerugian sekira Rp 50 juta dan Sarbaini (kios buah) yang mengalami kerugian sekira Rp50 juta.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian yang ditimbulkan mencapai ratusan juta rupiah dan dugaan sementara penyebab kebakaran dikarenakan hubungan arus pendek listrik (korsleting),” ungkap Kapolsek.[ril | Antoedy]