halaman7.com – Langsa: Hari pertama masuk sekolah di PAUD /TK Cahaya Bunda Gampong Seuriget Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa, Senin 14 Juli 2025 diwarnai dengan perkenalan dan juga senam ceria.
Anak anak didik yang baru masuk memulai pendidikan di PAUD binaan gampong ini serta yang melanjutkan ke jenjang TK juga mengikuti senam ceria.
Bunda PAUD Seuriget, Siti Halimah Amk hadir langsung menyambut anak-anak PAUD/TK tersebut.
“Alhamdulillah, anak anak semua sehat sehat dan ceria dihari pertama masuk sekolah ini,” sebut istri Pj Geuchik Eddyanto tersebut.[Antoedy]

















