4.265 ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah

Pembersihan sekolah di Aceh Tamiang.[FOTO: h7 - dok humas pemkab]

halaman7.com – Aceh Tamiang: Sebanayak 4.265 ASN Pemerintah Aceh dikerahkan bergotong royong membersihkan fasilitas pendidikan di wilayah Aceh Tamiang, sejak Sabtu 3 Januari 2026. Pembersihan sekolah ini di kordinir Plt Sekda Aceh Tamiang, Drs Syuibun Anwar.

Plt Sekda, Syuibun mengakui sangat terbantu dengan kedatangan relawan ini. Karena banyak fasilitas pendidikan mengalami kerusakan akibat banjir. Sementara pendidikan akan dimulai 5 Januari mendatang.

Juru Bicara Pemerintah Aceh, Muhammad MTA, mengatakan penugasan ini berfokus pada penyiapan infrastruktur pendidikan.

Dikatakannya, setiap SKPA bertanggung jawab atas fasilitas operasional relawannya, termasuk peralatan kerja dan dapur umum.

Di lokasi, mereka akan berkoordinasi dengan pos komando setempat serta bergabung dengan petugas dan relawan lain, seperti BNPB, TNI/Polri, dan masyarakat.

“Penugasan relawan ASN ini akan terus dilakukan secara bertahap dan simultan dalam waktu cepat dan beriringan. Berbagai langkah pemulihan terus dilakukan di bawah supervisi ekstra pemerintah pusat,” ucapnya.

Seluruh relawan yang ditugaskan akan disebar di 35 sekolah. Fokus utama tahap relawan tahap II ini adalah membersihkan SD, SMP, dan SMA/SMK guna mendukung pembukaan aktivitas belajar – mengajar pada 5 Januari 2026 mendatang.

Dinsos Aceh

Sementara itu, Plt Kadinsos Aceh memimpin aksi Relawan ASN Dinas Sosial Aceh membersihkan SMK Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang.

Kehadiran dan aksi nyata relawan ASN Dinsos Aceh ini sebagai bagian dari gerakan bersama serentak Relawan ASN Pemerintah Aceh ke Kabupaten Aceh Tamiang. Lokasi berdampak bencana banjir yang terparah yang melanda bumi muda sedia sejak 25 Nopember  2025 lalu.[ril | Antoedy]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *