Aceh  

Realisasi Vaksinasi Dosis Pertama Singkil 96,9 Persen

halaman7.com – Singkil: Pelaksanaan Vaksinasi Dosis pertama di kabupaten Aceh Singkil berhasil dilakukan kepada 927 orang dari 957 orang sasaran yang terdata.

Juru bicara Satuan tugas (Satgas) Covid-19 kabupaten Aceh Singkil Raja Maringin, Senin 22 Februari 2021 menyebutkan, realisasi dosis pertama vaksinasi produksi Sinovac realisasinya sebesar 96,9 persen.

Menurut Maringin, gelombang pertama vaksinasi tenaga kesehatan (Nakes) dan Sepuluh pejabat Forkopimda serta perwakilan organisasi profesi bidang kesehatan. Dilaksanakan selama delapan hari. Sejak 10 Februari 2021 lalu. Vaksinasi digelar di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan 12 Puskesmas yang tersebar di kabupaten tersebut.

Ditambahkannya, capaian vaksinasi Nakes sebanyak 927 orang tersebut merupakan data dari 12 Puskesmas dan RSUD.

Dampak Vaksin
Sementara dampak suntikan dosis pertama vaksin Covid-19 selama pelaksanaan kabupaten itu dipastikan tidak ada.

“Tidak ada dampak maupun pengaruh yang berarti. Ini berdasarkan laporan hasil suntikan dosis pertama vaksin Covid-19 produksi Sinovac,” tutur Maringin yang  mengaku hanya merasa dingin usai disuntik vaksin.

Maringin divaksin mewakili Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Aceh Singkil yang dipimpinnya.[Tarmizi Ripan | red 01]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Gerombolan Tikus Ditangkap Reskrim Polsek Ingin Jaya

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *