Vaksinasi Covid Serentak di Bulan Ramadhan

halaman7.com Banda Aceh: Vaksisnasi serentak dilakukan di seluruh Indnesia pada bulan ramadhan ini. Di Aceh dipusatkan di museum Aceh, Kamis 7 April 2022. Vaksinasi serentak ini dipantau secara virtual oleh Wakapolri dari Mabes Polri.

Vaksinasi di museum Aceh ini, juga langsung dipantau Kapolda Aceh Irjen Pol Ahmad Haydar. Disana, Kapolda ikut menyerahkan Bansos secara simbolis kepada sejumlah peserta yang melakukan vaksin.

Menurut Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol Winardy, vaksinasi serentak di Museum Aceh di bulan Ramadhan ini, adalah untuk mengejar target capaian Provinsi Aceh. Disamping untuk memberi kesempatan kepada masyarakat melakukan vaksin dalam rangka mencegah Covid-19 dan untuk kepentingan saat mudik.

“Karena salah satu persyaratan bagi masyarakat yang melakukan mudik harus sudah melakukan vaksin booster atau vaksi dosis 3,” terang Kabid Humas.

Masjid Babuttaqwa

Sementara itu, puluhan masyarakat Banda Aceh melakukan vaksin digerai vaksin Presisi Polda Aceh yang digelar di halaman Masjid Babuttaqwa, Mapolda Aceh, Rabu 6 April 2022, malam.

Berdasarkan laporan jumlah masyarakat yang ikut melakukan vaksin sebanyak 27 orang. Dimana, vaksin dosis 1 sebanyak 5 orang, vaksin dosis 2  sebanyak 5 orang dan vaksin booster sebanyak 17 orang.

Kabid Humas mengingatkan, bila masyarakat yang ingin melakukan vaksin di malam hari, silahkan dating ke gerai vaksinasi di halaman Masjid Babuttaqwa, Mapolda Aceh, beralamat di Gampong Jeulingke, Banda Aceh. Kegiatan vaksinasi digelar seusai shalat tarawih.[ril | red 01]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *