halaman7.com – Banda Aceh: Desakan untuk segera mengevaluasi SKPA di lingkungan Pemerintah Aceh terus bergulir. Dimana, Pj Gubernur Aceh, Ahmad Marzuki harus mensegerakan mengevaluasi seluruh SKPA.
Akademisi Unaya, Usman Lamreung mengatakan, para Kepala SKPA yang tidak tidak cakap, lambat dan berkinerja buruk, harus dilakukan pergantian. Ini sebuah keharusan dan terobosan untuk memperbaiki tata kelola pemerintahan dan birokrasi.
Adapun SKPA yang berkinerja buruk yang sudah banyak disorot publik Aceh, menurut Usman, seperti Kepala Dinas Pendidikan, Dispora, Bappeda, Parawisata, Perindustrian, Dinas Sosial, Baitul Mall, DPMPTSP, BPKS.

“SKPA/Badan tersebut sudah harus segera dievaluasi dan harus dilakukan penyegaran dengan menempatkan SDM yang cakap, mumpuni dan sesuai dengan bidang keahlian masing-masing,” tegas Usman, Senin 26 September 2022.
Usman, berharap evaluasi dan penunjukan kepala SKPA yang berkinerja lambat dan buruk harus benar-benar objektif dan transparan. Tidak ada unsur kepentingan politik ekonomi.
Bentul-betul jangan sampai ada indikasi pencaloan. Seperti beberapa hari yang lalu sampai ada yang beredar surat palsu.
Mekanisme fit and proper test selama ini tidak selalu menjadi garansi munculnya kepala-kepala dinas yang berkualitas. Maka rekrutmen kepala dinas melalui seleksi mandiri oleh Pj Gubernur dapat dijadikan pilihan.
Namun tetap mengindahkan variabel-variabel penilaian objektif seperti harus berpijak pada prinsip dasarnya, pada pertimbangan teknis daripada politis.
Pejabat terpilih,menurut Usman, wajib memiliki dua kompentensi dasar. Yaitu, visi program dan kemampuan manajerial. Pejabat terpilih haruslah mencerminkan prinsip-prinsip the right man on the right place. Dengan mengutamakan latar pendudikan dengan posisi struktural di SKPA-SKPA.
Evaluasi kinerja SKPA/Badan dan rotasi adalah solusi agar tata kelola pemerintahan Aceh bisa berjalan dengan baik, bersinergi. Jika penempatan para kepala dinas betul-betul dilakukan secara objektif. Berbasis kemampuan bukan ‘pendekatan’, paham masalah, dan solutif.[ril | red 01]