Brimob Aramiyah Beri Rasa Aman bagi Wisatawan

Personel Brimob beri rasa aman bagi wisatawan di Langsa.[FOTO: h7 - dok Brimob]

 halaman7.com – Langsa: Personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Aceh, memberikan rasa aman bagi wisatawan di sejumlah objek wisata di Kota Langsa, pada Minggu, 2 Juli 2023.

Bagi Polri, meskipun masih dalam suasana lebaran dan sudah memasuki H plus 4 Lebaran Idul Adha ini, kenyamanan masyarakat menjadi prioritas utama bentuk pengabdian Polri.

“Sebagian anggota Brimob diminta melaksanakan patroli seputaran objek wisata Kota Langsa,” ujar Danki Brimob Aramiyah Polda Aceh, AKP Zulfikar.

Dikatakan, sebagaimana diketahui, selama ini  beberapa objek wisata di Langsa, dengan memanfaatkan liburan Idul Adha. Banyak objek wisata, selalu diramaikam masyarakat. Baik warga Langsa maupun luar Langsa bahkan masyarakat luar Aceh juga mengunjunginya.

Salah satu contoh,  Hutan Lindung Kota Langsa, Hutan Mangrove dan Wisata Kolam renang. diharapkan dengan kehadiran personel Brimob di lokasi wisata, seluruh masyarakat dapat dengan tenang menikmati liburan bersama keluarga dan sanak saudara.[Antoedy]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Disbudpar Aceh Luncurkan Calendar of Event 2021 dan Aceh Travel Mart 2.0

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *