Geuchik Dibekali Program Ketahanan Pangan

pembekalan geuchik dan PKK gampong Langsa di Banda Aceh.[FOTO: h7 - Antoedy]

halaman7.com – Langsa: Para Geuchik, Ketua TP PKK dan perangkat gampong dalam wilayah Pemko Langsa mengikuti Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Pemerintah Gampong dan Lembaga Kemasyarakatan Gampong Program Ketahanan Pangan, Senin 17 Nopember 2024 di salah satu hotel di Banda Aceh.

Bimtek ini dibuka Pj Walikota Langsa, Syaridin, diwakili Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Al Azmi SSTP MAP. Menghadirkan narasumber Drs Zulfahmi dari Kemendes yang juga Tenaga Ahli P3MD Aceh.

Dalam sambutannya Kadis DPMG berharap Bimtek ini mampu memberikan manfaat terbaik bagi pemerintah gampong dalam hal ketahanan pangan di Gampong.

Sebutnya ada 4 prioritas dalam Pengelolaan Dana Desa yang diluncurkan pemerintah. Yakni untuk penanganan kemiskinan ekstrem, stunting, pengelolaan Bumdes dan Ketahanan Pangan.[Antoedy]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Dinkes Pertanyakan Keberadaan Mobil Pinjam Pakai Perbakin Aceh Jaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *