Aceh  

Aceh Tamiang Buka Pendaftaran Seleksi Ca Kadis

Isi Kekosongan Pejabat 2 OPD

halaman7.com – Aceh Tamiang: Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) membuka Pendaftaran Seleksi Terbuka  Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) yang dimulai dari tanggal 9 sampai 27 Maret 2020. 

Seleksi terbuka tersebut untuk mengisi  dua Pimpinan OPD yang sedang lowong. Dalam seleksi terbuka ini, Pemkab Aceh Tamiang memberikan kesempatan tidak hanya kepada PNS di Lingkungan Pemkab Tamiang saja melainkan kepada seluruh PNS di Lingkungan Provinsi Aceh dan Kabupaten/Kota di Wilayah Provinsi Aceh.

“Pendaftaran seleksi terbuka pada 2 JPTP ini dimulai pada 9 Maret 2020 sampai dengan 27 Maret mendatang,” ujar Kepala BKPSDM Fauziati dalam rilis Humas.

Dua Pimpinan OPD yang lowong yakni Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Tamiang dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Aceh Tamiang.

Fauziati juga mengatakan Jabatan Pratama dengan 2 JPTP yang dikompetisikan agar melahirkan  Pejabat Tinggi Pratama yang profesional, akuntabel dan berintergitas sehingga mampu menjalankan Roda Pemerintahan Aceh Tamiang dengan tepat sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Bagi PNS yang berminat dan ingin mengikuti seleksi ini, silahkan Download dokumennya dilaman Website BKPSDM Aceh Tamiang dibawah ini.

Download Disini

[ril/Antoedy]

Baca Juga  Pemko Langsa Raih Predikat Pelayanan Publik 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *