halaman7.com – Aceh Tamiang: Hujan yang mengguyur Aceh Tamiang dalam tiga hari terakhir ini sejak sore hingga malam hari mengakibatkan air sungai Tamiang meluap terutama kiriman dari kawasan hulu.
Akibat kondisi ini, tak urung luapan air sungai tersebut juga membawa sampah dan tumpukan kayu ranting pohon hingga menumpuk di bawah jembatan Rantau.
Bila tidak segera dibersihkan dan diantisipasi sedini mungkin dikhawatirkan tumpukan sampah kayu tersebut bisa saja merusak dan merobohkan pondasi jembatan.
Menanggapi kondisi tersebut, Pemkab setempat melalui dinas instansi terkait, seperti Satuan Satgas SAR Aceh Tamiang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Lingkungan Hidup Aceh Tamiang bergerak cepat dengan melakukan pembersihan sampah kayu yang menumpuk di bawah jembatan Sandora, Kecamatan Rantau tersebut, Jumat 1 Mei 2020.
Ketua Satgas SAR Aceh Tamiang Khairul mengatakan pihaknya dan terkait lainnya sudah membersihkan tumpukan tumpukan sampah dibawah jembatan tersebut.
“Jumat ini adalah hari kedua mereka berjibaku menghalau sampah sampah tersebut setelah sebelumnya Kamis 30 April 2020 juga sudah bekerja keras pembersihan sampah dan kayu dibawah jembatan Sandora yang menumpuk menyangkut di sela-sela jembatan Rantau ini,” sebutnya.[Antoedy]