Aceh  

Beri Motivasi Petani Binaan, Ini Kata Danramil 11/Brb

halaman7.com –  Aceh Timur: Danramil 11/Birem Bayeun Lettu Inf Jaya Sakti melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Kelompok Tani (Poktan) Gading Jaya yang di ketuai  M Nasir beserta penyuluh pertanian di Gampong Alue Gading, Kecamatan Birem Bayeun Aceh Timur, Rabu 29 Juli 2020.

Komsos ini bertujuan untuk menjalin keakraban dan memperkokoh Kemanunggalan TNI-Rakyat. Guna mendukung dan mensukseskan program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah.

Dalam upaya pembinaan teritorial tersebut, Danramil dan Babinsa harus membangun Komsos dengan segenap lapisan masyarakat yang ada di wilayah tugas dan tanggung jawabnya.

Mempererat Silaturrahmi

Dengan terjun langsungnya ke kelompok tani dan petani. Selain mempererat silaturrahmi, pihaknya dapat mengetahui setiap kendala atau permasalahan yang dihadapi petani atau Poktan.

Hal itu, mulai proses pengerjaan lahan, pembenihan, ketersediaan pupuk maupun selama proses produksi.

“Paling tidak kita bisa memotivasi para petani agar lebih giat lagi dalam proses produksi pangan demi terwujudnya ketahanan pangan di wilayah,” jelas Danramil.

Lanjutnya, Koramil sebagai Satuan Komando Kewilayahan (satkowil) bertugas membina wilayah pertahanan pada aspek darat. Itu dilaksanakan melalui pembinaan teritorial.[Antoedy]

Baca Juga  Di Aceh Tamiang, Lima Pejabat Polres Diganti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *