Terjebak Dalam Sumur, Dua Warga Aceh Barat Meninggal Dunia

halaman7.com – Banda Aceh: Dua warga Gampong Bukit Jaya, Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat, tewas akibat terjebak dalam sumur yang sedang digali sendiri.

Kedua korban yakni Marhaban (45 tahun), Jailani (42 tahun).

Peristiwa tragis dan langka ini berawal pada Sabtu 18 Juli 2020, sekitar pukul 12.00 Wib Marhaban menggali sumur di lading di Gampong Mancang, Kecamatan Meurebo. Ketika sampai di kedalaman 10 meter tiba-tiba korban pingsan.

Pada saat bersamaan melintas warga yang hendak ke lading. Warga tersebut curiga karena tidak terdengar aktifitas dari dalam sumur. Selanjutnya warga mencoba mengevakuasi korban dengan menurunkan Jailani menggunakan tali.

Namun tragisnya, saat berada di dasar sumur, Jailani juga ikut pingsan. Akhirnya warga langsung menarik tali yang mengikat korban dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Perinstiwa ini akhirnya dilaporkan ke Pos SAR Meulaboh oleh anggota BPBD Aceh Barat. Mendapat laporan tersebut, Basarnas Banda Aceh memerintahkan tim Rescue Pos SAR Meulaboh melakukan Pertolongan terhadap kedua Korban.

Tim Rescue mengevakuasi korban dengan menurunkan satu orang penolong (recuer) yang dilengkapi dengan self – Contained Breathing Apparatus (SCBA) ke dalam sumur menggunakan tali.

“Korban Marhaban berhasil dievakuasi dengan tehnik lifting Z-Rig dalam keadaan meninggal dunia. Korban, selanjutnya di bawa ke RSU Ujong Fatihah,” ujar Kepala Basarnas Banda Aceh, Budiono.

Diperoleh informasi dari RSU Ujong Fatihah, sekitar pukul 14.50 Wib tadi siang, Jailani yang sebelumnya sempat dilarikan ke RSU, juga telah meninggal dunia.[ril | andinova]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *