halaman7.com – Gayo Lues: Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang akan prioritaskan peningkatan jalan di 2022 di Negeri Seibu Bukit, Kabupaten Gayo Lues.
Kadis PU PR, Mansuruddin ST mengatakan untuk 2022 akan diprogram peningkatan jalan yang ada. Karena sebelumnya jalan telah banyak dibangun di setiap kecamatan.
“Untuk itu dimembutuhkan peningkatan. Sehingga masyarakat melakukan aktivitas dapat berjalan dengan baik dan lancar,” ujar Kadis PUPR Aceh Tenggara, Senin 18 Januari 2021.
Kemudian kata Mansuruddin, di daerah Gayo Lues sudah banyak jalan yang di bangun pemerintahan daerah yang terserap sumber dananya dari APBK, Otsus maupun APBN dan dana lainnya. Untuk itu perlunya perbaikan jalan sehingga tetap dapat di gunakan masyarakat.
Lanjut Mansuruddin, dengan adapanya nanti progy Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan (PUPR) Gayo Lues tentu akan lebih dapat maksimalkan masyarakat dalam menggunakan kenderaan roda dua maupun roda empat jalan yang ada tersebar di 11 Kecamatan di Gayo Lues.
Kemudian kata Mansuruddin, ini dengan program seperti itu di proritaskan Dinas PUPR kedepan. Kemungkinan perekonomian masyarakat semakin membaik dari sebelumnya.
“Karena bagi penggunaan kenderaan yang sehari-hari mengais rejeki bisa berjalan lancar di Kabupaten Gayo Lues,” jelasnya.[Acim | red 01]