Aceh  

Terpapar Covid-19, Rumah Warga Disemprot Disinfektan

halaman7.com – Langsa: Seorang warga warga Dusun sentral, Desa Sidorejo, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa, SB (57 tahun) yang merupakan pegawai Puskesmas Langsa Lama dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Saat ini yang bersangkutan sedang melaksanakan isolasi mandiri di rumahnya.

Terkait kasus ini, petugas kesehatan yang tergabung dalam Satgas Penanganan Covid-19 melaksanakan penyemprotan disinfektan ke rumah SB yang dinyatakan Positif terpapar Covid-19 tersebut, Sabtu 29 Mei 2021

Dalam aksi ini, petugas kesehatan turut didampingi Babinsa Koramil Langsa Timur, Kodim Aceh Timur, Serma Teguh Prima dan Babinkamtibmas Polsek Langsa Timur Polres Langsa Aipda Hardiansyah.

Serma Teguh mengatakan kegiatan penyemprotan disinfektan ini dilakukan di rumah warga serta rumah sekitar. Begitu juga jalan umum menuju rumah warga yang dinyatakan positif terpapar Covid-19. Ini merupakan upaya melawan penyebaran Covid-19.

“Kegiatan ini adalah wujud perhatian kita bersama untuk mencegah penyebaran virus Corona yang saat ini sudah merebak ke mana-mana,” jelasnya.

Dalam penyemprotan disinfektan tersebut juga diimbau pada masyarakat agar bersama-sama melawan Covid-19. Juga mengimbau warga agar tetap mematuhi Prokes yang telah di tetapkan pemerintah dalam upaya penanganan Covid-19.[Antoedy]

Baca Juga  Wali Nanggroe Jangan Sebatas Seremonial Belaka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *