Harapan Emas Bulutangkis Indonesia Tinggal Tertumpu Pada Tunggal Putra dan Ganda Putri

halaman7.com Banda Aceh: Harapan Indonesia untuk mendulang emas dalam cabang olahraga bulutangkis kini hanya tertinggal Tunggal Putra Anthony Ginting dan Ganda Putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Harapan Indonesia sebelumnya sempat tertumpa juga pada pasangan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan. Namun, dalam laga semifinal ganda putra Indonesia kalah dari ganda putra China Taipe, Wang Chi Lin/Lee Yang dengan skor 11-21, 10-21 pada Jumat, 30 Juli 2021.

Hanya saja, pasangan M Ahsan/H Setiawan masih berpeluang meraih mendali perunggu. Dalam meperebutkan posisi ketiga menghadapi lawan ganda putra asal Malaysia A Chia/WY Soh.

Pada pertadingan, Sabtu 31 April 2021. Ganda Putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu di partai semifinal akan berhadapan dengan ganda putri Korea Selatan, Shin Seung Chan/Lee So hee.

Jika menang, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan berhadapan pemenang antara ganda putri Korea Selatan lainnya, Kong Hee Yong/Kim so Yeong. Atau ganda putri Tiongkok, Jia Yifan/Ken Ging Chen.

Sedangkan Anthony Ginting dalam partai perempatfinal berhadapan dengan Anders Antonsen dari Denmark. Pertadingan tunggal putra Bulutangkis Olimpiade Tokyo ini akan dilangsungkan, Sabtu, 31 Juli 2021 pukul 10.20 wib.[andinova | red 01]

Baca Juga  Deglo Tembus Semifinal Syed Modi India 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *