halaman7.com – Banda Aceh: Anthony Ginting dan Gregoria Mariska Tunjung berhasil meraih kemenangan pertama mereka dalam tunggal putra dan putri bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020, Minggu 25 Juni 2021.
Dalam pertadingan penyisihan Grup J. Ginting berhasil mengalahkan Gergely Krausz dari Hongaria 21-13, 21-8. Selanjutnya, Ginting akan berhadapan dengan Sergey Yurevich Sirant, pebulutangkis asal Rusia.
Sedangkan, di grup M bulutangkis tunggal putri, Tunjung mengalahkan pebulutangkis Myanmar Thet Htar Thuzar, dua set langsung 21-11, 21-8. Selanjutnya, Tunjung akan menghadapi lawan Lianne Tan dari Belgia.
INFO Terkait:
Dalam babak penyisihan grup ini, para pebulutangkis Indonesia belum mendapat perlawanan yang berarti. Di semua laga, berhasil dimenangkan atlet bulutangkis Indonesia dengan mudah dan skor yang menyakinkan.[andinova | red 01]