Aceh, News  

Konsolidasi Politik PDI P Bireuen Jalan Terus

Gelar Buka Puasa Bersama

halaman7.com – Bireuen: DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bireuen laksanakan buka puasa bersama dengan kader di Kantor Sekretariat DPC PDI Perjuangan, Jumat 29 April 2022.

Informasi yang diperoleh Tarmizi Age, dari Farhan, kader PDI Perjuangan di Bireuen, buka puasa juga dibarengi dengan penyantunan sejumlah anak yatim.

Buka puasa dan santunan anak yatim ini merupakan bentuk kepedulian partai terhadap anak yatim dan silaturrahmi sesama kader PDI Perjuangan dan masyarakat di Bireuen dalam membangun kekuatan menyongsong Pemilu, Pemilukada dan Pilpres 2024.

Ketua DPC PDI Perjuangan Bireuen, Mahdi Yusuf, didampingi Ketua Bamusi Farhan Hs Namploh, SE MM menyatakan, PDI Perjuangan berkomitmen untuk meraih suara terbanyak di Aceh dan Bireuen. Khususnya sesuai pesan politik dan semangat yang selalu digelorakan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dan Ketua DPD PDI Perjuangan Aceh, Muslahuddin Daud.[ril | red 01]

Baca Juga  Danramil Indra Makmur Kerahkan Randis TNI Angkut Anak Sekolah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *