Unsam Langsa Lahirkan 609 Sarjana Baru

Wisuda sarjana baru di Unsam Langsa.[FOTO: h7 - dok Unsam]

halaman7.com – Langsa: Universitas Samudra (Unsam) Langsa, mewisuda 609 sarjana baru dari beberapa fakultas di gedung multi guna kampus setempat, Kamis 5 Oktober 2023.

Rektor Universitas Samudra Langsa, Prof Dr Ir Hamdani MT IPM memaparkan, ini adalah moment bersejarah dalam kehidupan para wisudawan.

Bagi para wisudawan dan wisudawati, hari ini adalah tonggak penting dalam perjalan hidup. Anda telah melewati tahun-tahun belajar yang penuh dengan tantangan, kerja keras, dan dedikasi yang luar biasa.

“Anda telah membuktikan, dengan tekad dan ketekunan, mampu meraih mimpi,” ujar Rektor sembari menambahkan, semoga ilmu yang didapat menjadi Ilmu yang bermanfaat bagi diri sendiri, masyarakat, dan bagi bangsa Indonesia.

Rektor mengingatkan, seorang ilmuwan yang ditinggikan derajatnya oleh Allah SWT. Sehingga mampu membawa kemaslahatan bagi umat manusia.

Rektor mengatakan, di era digital, dikenal dengan disrupsi, dimana evolusi masyarakat bergeser dari aktivitas yang awalnya dilakukan di dunia nyata, ke dunia maya atau digitalisasi.

Fenomena ini juga berkembang dalam dunia belajar maupun mengajar. Di era ini, menuntut Lembaga Pendidikan tinggi untuk dapat menciptakan Iptek yang inovatif, adaptif, kompetitif sebagai konsep utama daya saing dan pembangunan bangsa di era industri 4.0.

Revolusi 4.0 merupakan revolusi yang berbasis cyber physical system. Secara garis besar merupakan gabungan tiga domain yaitu digital, fisik, dan biologi. Ini ditandai dengan munculnya fungsi-fungsi kecerdasan buatan dalam teknologi industri yang semakin cerdas menyaingi manusia.

Sebagai pencetak generasi akademisi penerus bangsa, Perguruan Tinggi memiliki segudang tantangan. Terutama dalam membentuk sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan terampil agar mampu bersaing di era revolusi industry 4.0.

Baca Juga  Rektor Lantik Pejabat Struktural Unsam Langsa

Perguruan Tinggi sebagai Lembaga Pendidikan, harus memenuhi standar keilmuan yang dibutuhkan mahasiswa Perguruan tinggi, berusaha semaksimal mungkin mencetak banyak alumni, yang mendapatkan pekerjaan layak.

Akreditasi Baik Sekali

Dikatakan, Unsam saat ini telah ter-Akreditasi “Baik Sekali”. Sesuai dengan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Keputusan ini tertuang dalam surat Nomor 265/SK/BAN-PT/Ak.KP/PT/IV/2023. Dengan dikeluarkannya surat keputusan tersebut, Unsam layak untuk berdiri dan bersanding dengan universitas lainnya yang ada di Provinsi Aceh dan Indonesia pada umumnya.

“Di usia yang masih remaja ini, Unsam telah mengukir segudang prestasi di bidang Tri Darma Perguruan Tinggi. Diantaranya perolehan akreditasi “Baik Sekali” oleh ke 5 fakultas serta perolehan Akreditasi Unggul oleh 2 Program Studi yakni Prodi Pendidikan biologi dan geografi.

Sarana Prasarana

Selaras dengan itu, Unsam saat ini telah memilki sejumlah sarana dan prasaran yang canggih sebagai penunjang proses belajar para mahasiswa. Seperti Gedung Laboratorium Terpadu serta pelayanan yang berbasis cloud service. Sebagai wujud membangun kampus yang berbasis digital dimasa yang akan datang.

Saat ini Unsammemiliki 335 dosen dengan lulusan terbaik dari kampus dalam dan luar negeri. Dengan berbagai ke ilmuwan yang dimiliki. Dari total keseluruhan itu, terdapat 63 dosen bergelar doktor dan 284 bergelar magister. Saat ini, ada 22 dosen sedang menempuh pendidikan doktor yang diharapkan akan segera menyelesaikan studinya.

Dari keseluruhan total para wisudawan, beberapa wisudawan dengan prestasi terbaik atau “Cumlaude” yang mampu menyelesaikan studi dengan cepat dan baik berjumlah 4 wisudawan.

Adapun wisudawan terdiri dari, Fakultas Hukum sebanyak 55 wisudawan, Fakultas Ekonomi (51 wisudawan), Fakultas Pertanian (69 wisudawan), Fakultas KIP (254 wisudawan) dan, Fakultas Teknik sebanyak 180 wisudawan.[ril | Antoedy]

Baca Juga  IAIN Langsa Wisuda 567 Sarjana Baru

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *