Euro 2024: Brace Demiral antar Turki ke Perempat Final

halaman7.com – Leipzig: Brace yang diciptakan Merih Demiral, membawa Turki ke perempat final Piala Eropa (Euro) 2024.

Turki melangkah ke perempat final setelah mengalahkan perlawanan Austria 2-1 (1-0) dalam babak 16 besar euro 2024 di Red Bull Arena (Leipzig Stadium), Rabu 3 Juli 2024, dini hari.

Gol pertama Turki lahir berawal dari tendangan pojok, Merih Demiral mampu memanfaatkan bola liar dengan tendangan kerasnya menjebol gawang Austria yang dijaga Pentz, di menit ke 1.

Gol kedua Turki juga lahir dari skema tendangan pojok dari Arda Guler, yang berhasil ditanduk Demeral hingga Turki unggul 2-0.

Kalah 2-0 tak membuat Austria menyerah, bahkan semakin meningkatkan tempo dan intensitas serangan. Hingga akhirnya tandukan M Gregoritsch mengubah kedudukan menjadi 2-1 dengan membobol gawang Turki yang dijaga Mets Gunoc

Mampu memperkecil kedudukan, membuat mental anak asuh Rangnick, menjadi naik kembali dan terus menekan pertahanan Turki untuk bisa menyamakan kedudukan.

Sayangnya kokohnya benteng pertahanan Turki dan cemerlang penampilan penjaga gawang Turki, yang berhasi menggagalkan gawangnya dari kebobolan.

Dengan kemenangan ini, membawa Turki lolos ke perempat final melawan Austria. Ini menjadi ulangan sejarah bagi Turki yang lolos ke perempat final ulangan Piala Eropa 2008.

Susunan pemain:
Austria (4-2-3-1): Pentz; Posch, Danso, Lienhart, Mwene; Seiwald, Grillitsch; Schmid, Baumgartner, Sabitzer; Arnautovic.
Pelatih: Ralf Rangnick.

Turki (4-2-3-1): Gunok; Muldur, Demiral, Bardakci, Kadioglu; Yuksek, Yokuslu; Kahveci, Guler, Yildiz; Yilmaz.
Pelatih: Vincenzo Montella.[andinova | red 01]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *