Siswa Korban Bencana Aceh Terima 1,2 Juta PIN E-Learning

Kapolda Aceh saat menerima PIN e Learning dari STIK Lemdiklat Polri.[FOTO: h7 - dok humas polda]

halaman7.com – Jakarta: Untuk pembelajaran mandiri siswa korban bencana di Aceh Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Lemdiklat Polri memberi sebanyak 1,2 juta PIN e-learning. PIN e-learning diterima Kapolda Aceh, Irjen Pol Marzuki Ali Basyah.

Program e-learning ini merupakan sumbangsih ILMCI Group melalui STIK Lemdiklat Polri sebagai bentuk kepedulian terhadap keberlanjutan pendidikan anak-anak di wilayah terdampak bencana, khususnya di Kabupaten Aceh Tamiang. Serah terima tersebut berlangsung di Jakarta, Selasa 27 Januari 2026.

Penyerahan bantuan turut dihadiri Ketua STIK Lemdiklat Polri, Irjen Pol Eko Rudi Sudarto serta CEO Yayasan Anak Bangsa Indonesia–ILMCI Group, Dr Sofian Tjandra PhD.

Irjen Pol Marzuki Ali Basyah bahwa program bantuan ini dirancang untuk menjangkau siswa korban bencana mulai dari jenjang sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), hingga sekolah menengah atas (SMA).

Sebanyak 1,2 juta PIN e-learning tersebut memungkinkan siswa mengakses pembelajaran elektronik secara mandiri dengan dukungan jaringan internet. Melalui sistem ini, siswa dapat belajar tidak hanya di ruang kelas, tetapi juga di mana saja sesuai kondisi dan kebutuhan masing-masing.

“Program e-learning ini menjadi solusi strategis untuk memastikan anak-anak Aceh, khususnya yang terdampak bencana, tetap mendapatkan akses pendidikan yang layak. Dengan sistem pembelajaran mandiri berbasis digital, siswa dapat terus belajar meski dalam kondisi keterbatasan,” ujar Irjen Pol Marzuki Ali Basyah.[ril | Antoedy]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *