Wakil Walikota Banda Aceh Terkonfirmasi Positif Covid-19

halaman7.com Banda Aceh: Wakil Walikota Banda Aceh Zainal Arifin terkonfirmasi positif Covid-19. Hal itu berdasarkan hasil uji swab yang telah dilakukan.

Hanya saja, Wakil Walikota tidak dirawat secara khusus di ruang Pinere RSUD Meuraxa Banda Aceh. Melainkan, ia dirawat di rumah  dengan menjalani isolasi mandiri dibawah pengawasan tim medis khusus.

Direktur RSUD Meuraxa Banda Aceh dr Fuziati SPRed saat dikonfirmasi, Jumat 28 Agustus 2020 membenarkan, hasil uji swab, Wakil Walikota Banda Aceh Zainal Arifin terkonfirmasi positif Covid-19.

“Saat ini Pak Wakil jalani isolasi mandiri di rumah dibawah pengawasan tim medis secara khusus,” ujar dr Fuziati.

Dikatakan, Wakil Walikota terkonfirmasi positif Covid-19, sebagai pasien tanpa gejala (OTG). Dan hasil pemeriksaan dan keterangan Wakil Walikota saat diperiksa dokter paru di RSUD Meuraxa, beliau tidak ada riwayat perjalan keluar daerah.

INFO Covid-19: 

Menyangkut kondisi kesehatan Wakil Walikota, Direktur RSUD Meuraxa menjelaskan, sejauh ini, Wakil Walikota dalam kondisi baik, tanpa ada gejalan apapun. Namun dari hasil swab, terkonfirmasi positif Covid-19 hingga harus harus di isolasi mandiri.

“Awalnya mengalami keluhan sesak nafasm,” jelas dr Fuzi.[andinova | red 01]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Turnamen Bulutangkis Kapolda Aceh 2023 Dimulai

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *