halaman7.com – Aceh Tamiang: Dinas Kesehatan Aceh Tamiang siap melaksanakan Imunisasi Rutin dan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) 2020.
Sebelumnya Dinkes telah melakukan pertemuan dengan para Kepala Puskesmas, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) dan Lintas Sektor dalam membahas pelaksanaan Imunisasi ini.
Dalam penentuan jadwal pelaksanaannya diserahkan langsung kepada para Kepala Puskesmas dimasing-masing wilayah.
“Kami menyerahkan langsung kepada para Kepala Puskesmas mengenai jadwalnya,” terang Kadinkes Aceh Tamiang Ibnu Azis, Rabu 23 September 2020.
Dikatakan, saat ini sedang dalam proses koordinasi antara pihak Puskesmas dan kepala sekolah tentang kesiapan kedua belah pihak untuk menjalankan program ini. Sedangkan untuk imunisasi ini akan diberikan kepada anak Sekolah Dasar. Khususnya anak-anak yang duduk di kelas 1, 2 dan kelas 5.
“Imunisasi bertujuan untuk pencegahan terhadap penyakit menular lainnya yang berbahaya. Seperti penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I),” jelasnya.
Ditekankan kepada petugas pelaksana BIAS. Kegiatan pelayanan imunisasi ini harus dilakukan secara Protokol Kesehatan. Agar mencegah terjadinya penularan Covid-19 baik bagi petugas maupun sasaran imunisasi.[Antoedy]