Jemaah Shalat Tarawih Aceh Tamiang Dibagi Masker

halaman7.com Aceh Tamiang: Ribuan masker dibagikan bagi jemaah shalat terawih di Kabupaten Aceh Tamiang. Pembagian masker ini dilakukan anggota Koramil Kodim Aceh Tamiang bagi para jemaah di masjid dan mushalla, Sabtu 17 April 2021, malam.

Pembagian ribuan masker gratis secara serentak dalam rangka menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 .

Selain pembagian masker, Kodim Aceh Tamiang melalui para Babinsa juga mensosialisasikan ajakan untuk selalu memakai masker. Menyahuti imbauan pemerintah tertuang dalam Surat Edaran Menteri Agama RI Nomor 3 Tahun 2021 tentang Panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1442 Hijriyah.

“Ini bentuk pendisiplinan yang dilakukan pada jamaah yang hendak menunaikan shalat Tarawih. Terutama di tujukan bagi jemaah yang tidak menggunakan masker,” ujar Dandim Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita.

Dikatakan, ini juga bentuk pelayanan kepada masyarakat, mengajak warga masyarakat untuk disiplin bermasker dan mematuhi protokol kesehatan yang  dianjurkan pemerintah.

“Ini sebagai bentuk upaya pencegahan dan penanggulangan wabah pandemi Covid-19. Sehingga para jemaah ini bisa menerapkan Prokes dan dapat beribadah dengan aman,” ujarnya.

Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita mengatakan, semua kebijakan pemerintah ini semata-mata untuk melindungi rakyatnya dalam mencegah penyebaran Covid 19.[Antoedy]

Facebook Comments Box
Baca Juga  15 Pelanggar Prokes Terjaring di Langsa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *