Aceh  

Seragam MUQ Bustanul Ulum Peduli Dhuafa

halaman7.com Langsa: Serikat santri angkatan dua puluh enam (Seragam) MUQ Bustanul Ulum Langsa membagikan paket sembako kepada kaum dhuafa.

Ketua Panitia acara “Seragam Berbagi”, Ikhsan Hadi, Senin 10 Mei 2021 mengatakan, di tengah wabah Covid-19 dan bulan suci Ramadhan menjelang Idul Fitri 1442 Hijriah ini. Kesadaran banyak pihak untuk saling tolong menolong sangatlah diharapkan.

Dikatakan, paket sebako itu dibeli dari hasil donasi dari teman-teman Seragam ban sigoem donya. Dikumpulkan sejak 1 Mei 2021.

Menurut Ikhsan, pembagian Sembako ini dilakukan secara mobilitas. Dimulai dari titik perbatasan Langsa dan Aceh Tamiang sampai dengan perbatasan Langsa dengan Aceh Timur.

Pendistribusian dimulai ba’da  shalat isya dan tarawih hingga pukul 01.00 dini hari.

Ketua Umum Seragam, Ikhwan Rahmatika Latif, berharap semoga dengan adanya acara “Seragam Berbagi” ini mampu meringankan kebutuhan pokok bagi warga yang kurang beruntung menjelang idulfitri.

“Program ini juga merupakan wujud kepedulian kawan-kawan Seragam terhadap para kaum duafa yang ada di sekitar kita,” ujarnya.

Program ini menjadi agenda tahunan dari perkumpulan alumni santri lulusan 2012. Ini menjadi tahun kedua bagi Seragam mengadakan kegiatan sosial.

“Kita berharap ini menjadi ladang pahala bagi para anggota Seragam setiap tahunnya. Semoga agenda ini bermanfaat untuk kita semua,” tutup Ketua umum Seragam.[ril-habib | red 01]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *