Aceh  

Balita Disabilitas Lumpuh Layu Dapat Kursi Roda dari Dana Desa

halaman7.com – Aceh Timur: Pemerintah Desa Alue Kumbang, Kecamatan Idi Tunong, Aceh Timur menyerahkan bantuan kursi roda bagi penyandang disabilitas lumpuh layu, Muhammad Satria (3,5 tahun).

Penyerahan dilakukan langsung Kasi Pemerintahan Kecamatan Idi Tunong, Ridwan SH dan Geuchik (Kepala Desa) Muhammad Nadir. Bantuan kursi roda ini menggunakan anggaran dari Dana Desa 2021.

Penyerahan bantuan ini juga ikut disaksikan Babinsa Koramil Idi Tunong, Serma Yusuf Hidayat dan Babinkamtibmas Polsek Idi Tunong, Brigadir Edi Syahputra.

Muhammad Satria, merupakan anak pertama dari dua bersaudara buah hati pasangan Marzuki dan Mardianti yang menderita desabilitas lumpuh layu sejak mengalami demam tinggi hingga  step saat umurnya baru  1 bulan.

Geuchik Alue Kumbang, Muhammad Nadir mengatakan bantuan ini merupakan upaya untuk mensejahterakan masyarakat. Terutama bagi penyandang lumpuh yang tidak bisa beraktifitas selayaknya orang sehat lainya.

Dengan adanya bantuan kursi roda bagi penyandang lumpuh. Diharapkan dapat membantu meringankan beban dari keluarga Marzuki. Diharapkan dapat membantu beraktifitas walaupun tidak sepenuhnya seperti orang sehat pada umumnya.

Sementara itu Kasi Pemerintahan Kecamatan Idi Tunong, Ridwan mengucapkan terimakasih atas bantuan kursi roda kepada warganya ini. Sehingga warganya dapat tertolong dalam beraktivitas sehari hari dan dapat melakukan kegiatan walaupun tidak sesempurna orang normal lainnya.[Antoedy]

Baca Juga  Berhasil Lolos dari Tantangan Dir Lantas, Penyandang Disabilitas Dihadiahi SIM D Gratis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *