halaman7.com – Aceh Tamiang: Komandan Kodim (Dandim) Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita mewajibkan seluruh personelnya di setiap Koramil jajaran melaksanakan senam sehat setiap hari setelah melaksanakan apel pagi.
Senam ini menjaga kebugaran tubuh hingga terhindar dari penyakit, terutama wabah Corona (Covid-19) yang sangat mencemaskan.
Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita, Senin 18 Januari 2021 mengatakan meskipun senam ini begitu sederhana. Namun sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh terutama dalam pencegahan virus Corona.
“Kami berikan kesempatan kepada prajurit Kodim Aceh Tamiang untuk merasakan manfaat senam yang luar biasa ini,” kata Yusuf Adi Puruhita.
Dandim juga mengharapkan seluruh anggota jajaran Kodim melaksanakan program olahraga selama 1 jam setiap hari dengan hati riang dan gembira. Sehingga dengan adanya program ini pencapaian postur tubuh ideal. Kesehatan Prajurit benar-benar terpelihara dengan baik di masa pandemik covid-19 ini.[Antoedy]