Aceh  

BKPSDM Aceh Tamiang Sosialisasi Waspada Covid-19

halaman7.com – Aceh Tamiang: Badan Kepegawaian, Pelatihan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Aceh Tamiang melakukan Sosialisasi Waspada Covid-19 (Corona) bagi seluruh stafnya dan para ASN penerima SK Kenaikan Pangkat Golongan IV TMT 1 April 2020.

Sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran wabah penyakit Covid 19 atau  Corona terutama di Lingkungan Pemerintahan.

Kepala BKPSDM Aceh Tamiang Dra Fauziati, Jumat 20 Maret 2020 mengatakan, kegiatan ini sebagai satu tindakan kesadaran dan upaya untuk mewaspadai penyebaran Covid-19 (Corona) dengan menggandeng Dinas Kesehatan agar menginformasikan langkah-langkah cara mencegah.

Juga turut memperagakan cara mencuci tangan yang baik dan benar sesuai anjuran untuk memutus penyebaran Covid-19.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kita bersama, membagikan informasi tentang upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 (Corona), agar sebagian ASN sadar perlunya hidup bersih,” ungkap Fauziati.

Baca Juga:

Penumpang Bus di Perbatasan Aceh-Sumut di Scanning Suhu Tubuh 

PKK Atam Turun ke Jalan Sosialisasi Pencegahan Covid 19

Serahkan SK 

Sehari sebelumnya, telah dilangsungkan acara Penyerahan 50 SK ASN Pangkat Golongan IV Periode TMT 1 April yang diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Tamiang Basyaruddin, SH bertempat diruang kerja sekda.

SK tersebut diantar langsung oleh Kabid Mutasi BKA kepada Sekda dan selanjutnya di serahkan kepada Kepala BKPSDM untuk diserahkan langsung kepada ASN sebelum tanggal 1 April 2020.

Sebelumnya, direncanakan kegiatan ini seharusnya dilaksanakan di SMK 3 Langsa yang diserahkan oleh Sekda Provinsi Aceh kepada Aceh Tamiang bersama Kota Langsa dan Aceh Timur, namun kegiatan ini ditiadakan akibat munculnya wabah penyakit virus Corona yang telah mwnjadi pandemi global dunia tersebut.[Antoedy]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *