Kapolres Aceh Timur Santuni Anak Yatim

Peringatan Nuzulul Quran

halaman7.com – Aceh Timur: Kapolres Aceh Timur, AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat SIK menyerahkan santunan kepada para anak yatim dalam peringatan nuzulul quran bertempat di Masjid Babuttaqwa, Polres Aceh Timur, di Peudawa, Jumat 22 April 2022.

Kapolres AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat mengatakan santunan kepada anak yatim piatu merupakan bentuk kegiatan positif pada bulan suci Ramadhan guna menyeimbangkan antara spiritual dan rohani serta kepekaan sosial di tengah masyarakat.

“Pada kesempatan ini, jumlah anak yatim yang mendapat santunan sebanyak 45 anak. Mudah-mudahan bantuan ini dapat membawa kebahagiaan buat anak-anak kita ini,” harapan Kapolres.

Rangkaian Nuzulul Quran ini juga dilanjutkan denganpenyerahan hadiah kepada pemenang Lomba Dai Kamtibmas Polres Aceh Timur 2022.

Peserta anggota Polri:

Juara I, Brigadir Mukhsalmina, (Bhabinkamtibmas Polsek Idi Rayeuk); Juara II, Bripka Mulyadi. (Bhabinkamtibmas Polsek Pantee Bidari); Juara III, Aipda Irwansyah (Kanit Binmas Polsek Indra Makmu) dan Juara Harapan Bripka Agus Mahendra.(Kasium Polsek Simpang Ulim).

Kalangan pelajar

Juara I, Muhammad Kanafi (utusan Polsek Darul Aman); Juara II, Rifqi Arza Musyafa (utusan Polsek Idi Rayeuk); Juara III, Radid Al Munzir (utusan Polsek Julok) dan Juara Harapan, Akhmali Syarwani (utusan Polsek Simpang Ulim).[Antoedy]

Facebook Comments Box
Baca Juga  Kapolres Aceh Timur: Terima Kasih, Pilkada Aman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *