Aceh  

FL2MI Minta Pemerintah Aceh Kembali Ajukan Proyek Multiyears ke DPRA

halaman7.com Langsa: Forum lembaga legislatif mahasiswa indonesia (FL2MI) meminta Pemerintah Aceh untuk mengajukan kembali proyek Multiyears ke DPRA agar bisa dibahas dan di sahkan kembali. Tidak larut dalam pro-kontra.

Sebab, FL2MI menilai realisasi pembangunan proyek multiyears ini sangat penting sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat.

Kordinator FL2MI Wilayah Aceh, Amiruddin, Minggu 2 Agustus 2020, mengatakan, FL2MI Aceh meminta agar pembangunan proyek multiyears yang membangun infrastruktur lebih mengutamakan kepentingan rakyat.

Bila selama ini terdapat kesalahan prosedur dalam penganggaran, diharapkan agar Lemerintah  Aceh dapat melakukan perancangan sesuai prosedur dan mengajukan kembali ke DPRA untuk di bahas dan disahkan.

Karena keberadaan pembangunan itu sangat dibutuhkan bagi para petani. Seperti infrastruktur jalan guna kelancaran distribusi hasil kebun. Sehingga petani dapat menjual langsung ke pasar maupun ke agen dengan kemungkinan harga lebih tingggi.

“Jumlah biaya yang tertera untuk belasan paket multiyears itu mencapai Rp2,7 triliun, akan berdampak besar untuk menggerakkan perekonomian masyarakat dan memudahkan untuk pendistribusian hasil pertanian,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui pandemi Covid-19 yang melanda dunia termasuk Aceh, berakibatkan perekonomian di masyarakat menurun. Maka sangat di sayangkan apabila proyek multiyears ini tidak menjadi prioritas

Apabila proyek multiyears terealisasi, maka perekonomian di masyarakat di sana meningkat. Karenanya, ini harus menjadi prioritas Pemerintah Aceh dalam merealisasikan pembangunan infrastruktur di daerah.[habib | red 01]

Baca Juga  TMMD Ke-107 Kodim 0104/Atim Mulai Timbun Jalan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.