Aceh  

Rp4,901 Miliar Zakat Baitul Mal Diserahkan kepada 6.653 Penerima

halaman7.com – Banda Aceh: Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman menyerahkan secara simbolis Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) kepada masyarakat kurang mampu yang terdiri dari senif fakir, miskin konsumtif dan fakir uzur, Senin 13 April 2020 di halaman kantor Baitul Mal.

Adapun jumlah bantuan yang disalurkan senilai Rp4,901 miliar lebih kepada 6.653 penerima. Pada saat penyerahan itu, walikota didampingi Ketua Baitul Mal, Asqalani dan Asisten I bidang Pemerintahan, Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat, Faisal memberikan zakat kepada sembilan penerima dari perwakilan tiap kecamatan di Banda Aceh.

Walikota dalam kesempatan itu juga turut membagikan bantuan tersebut dengan mengantarkan langsung ke rumah salah-seorang penerima, tidak lagi mengumpulkan massa dalam satu lokasi seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Pola ini dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19),” ujar walikota.

Kepala Baitul Mal kota, Asqalani mengatakan, bantuan tersebut merupakan agenda rutin Pemko setiap tahunnya. Zakat ini diberikan kepada 6.653 penerima.

Adapun rincian bantuan itu ditujukan kepada fakir konsumtif sebanyak 2.464 KK (Kepala Keluarga) dengan total Rp 800.000/KK, miskin konsumtif sebanyak 3.595/KK dengan total Rp 600.000/KK, fakir uzur 594 orang dengan total Rp 1.200.000/orang untuk tiga bulan (Rp 400 ribu/bulan).

“Bantuan juga di serahkan bagi santri asal Aceh (hafiz) yang ada di Thailand dan Malaysia sebanyak 13 orang dengan total masing-masing Rp1.550.000 untuk tiga bulan,” ujar Asqalani.[ril | red 01]

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *